Review Eye Cream - Biokos, Lacoco, Innisfree dan Coxir

by - Maret 05, 2021




Bahkan telah menghabiskan hampir beberapa dari eye cream ini, saya masih skeptikal penting tidaknya eye cream dalam perawatan wajah. Mulai dari klaim dermatologist yang saya baca di artikel online hingga beauty gurus di YouTube, semuanya mempunyai pendapat yang berbeda- beda. Jadi tinggalah saya yang harus menarik kesimpulan sendiri.


Apakah eye cream itu penting adanya dalam penjagaan kulit alias skincare? Silahkan para pembaca menjawab ya..ahahaha karena saya sendiri kadang bingung sendiri mengingat kandunganya sama saja dengan moisturizer yang bisa saya pakai. Pek ketiplek kurang lebih sama. 


Banyak yang mengatakan ini hanya target marketing saja, yang mana, bisa saja benar secara logika. Tak sedikit yang mengatakan kalau kulit mata kita jauh lebih tipis sehingga membutuhkan penjagaan tersendiri, ya ini juga benar sepertinya kalau saya lihat langsung kulit under eye saya, ya.


Lalu, apakah eye cream itu penting, tidak atau hanya sebagai penunjang saja? Sejatinya harga eye cream lebih mahal! Maklum saja jika tidak semua orang terlalu peduli karena mahal dan isinya pun sedikit dari moisturizer biasanya. Anyway, penting atau tidaknya ini eye cream, saya telah mencoba 4 brand berbeda (padahal dulu saya sudah pakai eye cream merek L’Oreal yang 2 pump berbeda itu sejak 2010 lalu).



Review Lacoco Intensive Treatment Eye Serum


Ini eye cream sempat jadi hype tahun lalu apa 2019 ya? Kurang ingat, tapi rasanya Lacoco saat itu tengah booming banget sampai- sampai saya cuma lihat dan confuse mau coba yang mana. Akhirnya beda sedikit, saya berkesempatan mencoba eye cream mereka yang disebut Lacoco Intensive Treatment Eye Serum. Bagaimana hasilnya? 


  • Teksturnya yang paling bagus sejauh ini karena gel dan tidak terlalu tacky 
  • Mata sembab alami pagi biasanya agak lebih kalem
  • Dark circle juga berkurang walau saya sebenarnya tidur cepat, tapi memang dark circle tetap ada sisa perjuangan masa muda meskipun tidak segelap mata panda


Walau harganya sangat mahal untuk pemula yang ingin mencoba eye cream, tapi Lacoco ini rasanya akan memberi pengalaman yang baik bagi para newbie meskipun harus menguras kantong.



Review Biokos Vital Nutrition Eye Shield Treatment


Dari 4 eye cream disini, ini yang paling murah dari home brand legendaris Indonesia, Biokos - Martha Tilaar. Eye cream ini juga yang juga punya pewangi di samping Coxir tadi meski masih bearable dan tidak trigger sinus atau alergi saya. Pengalaman saya menggunakan eye cream ini selama 2 minggu kemarin dulu :


  • Teksturnya putih creamy yang lumayan takcy tapi tidak berat
  • Memang mata terlihat lebih kalem dari sembab


Tidak banyak ya, review yang bisa saya bagikan dari eye cream satu ini. Karena memang itulah fungsi dasar yang biasanya beruntung sekali jika tidak kena milia. Untungnya eye cream ini aman begitu juga dengan 3 eye cream lainnya.



Review Coxir Black Snail Collagen Eye Cream


Hampir semua eye cream dipasarkan untuk mengatasi kerut dan keriput alias anti aging termasuk Coxir merek Korea yang terkenal dengan bahan snail dan black bean mereka. Sedangkan yang saya pakai ini adalah lini black snail yang kalau tidak salah adalah lini yang paling booming (apa benar?). Berikut pengalaman saya memakai eye cream ini.


  • Teksturnya paling kental, thicc, dan mempunya pewangi 
  • Lambat untuk meresap bahkan saya harus kipas dulu untuk membantu cream ini meresap
  • Paling tricky cara penggunaanya
  • Kesembapan mata lumayan berkurang dan untungnya tidak menimbulkan milia jika dilihat dari konsistensinya


Saya tidak begitu tahu harga eye cream ini karena saya mendapatkan eye cream ini saat menang giveaway dan dikirim oleh brand langsung dari Korea. Tapi kalau pembaca ingin mencoba eye cream ini yang sepertinya akan sesuai untuk yang punya kulit super kering, bisa mencarinya online seperti di Shopee yang ajaib itu.



Review Innisfree Jeju Lava Seawater Eye Serum 


Sama dengan Coxir, saya mendapatkan eye cream ini ketika menang giveaway. Sedikit ragu karena seorang teman mengatakan matanya perih ketika memakai eye cream lini biru ini, membuat saya urung memakainya hingga akhir tahun 2020 lalu, daripada keburu expired, saya akhirnya memakai eye cream dengan botol yang tinggi ini.


  • Botolnya ramping dengan pump yang seperti corong yang mungkin bisa dipakai sebagai pijatan (?) karena terbuat dari besi yang dingin
  • Teksturnya creamy dan untung saja tidak terlalu berat atau tacky
  • Anehnya, ini eye cream entah membuat dark circle saya malah muncul atau bagaimana saya pun heran


Karena ini adalah hadiah giveaway, begitu saya melihat harga resminya di laman Innisfree, alangkah terkejutnya saya melihat harga eye cream ini nyaris 500 ribu. Wow!



Apakah Eye Cream Itu Penting?


Penting atau tidaknya, saya kembalikan kepada pembaca karena kebutuhan dan kemampuan kita berbeda- beda juga. Hanya saja, memang eye cream sedikit lebih mahal dari cream biasa, meski ada yang murah juga tergantung pada brand yang kalian pakai.


Bagi saya pribadi, eye cream hanyalah ‘ada dipakai, tidak ada pun tak mengapa’ mengingat masalah saya ya, cuma sembab pagi hari dan ingin kulit mata lebih lifting sedikit. Masalah dark circle itu, saya pun harus lebih disiplin dengan waktu tidur dan separuhnya memang sudah karena faktor sisa masa muda yang kurang menjaga diri saja.


You May Also Like

5 comments

  1. Drop smua harganya kak eee.... biar tau apakah kantong ini masih sanggup apa nggak hehehe

    BalasHapus
  2. Aku juga sekarang lagi asyik nyobain eye serum, enak sensasinya di kantung mata wajah. Boleh deh rekomendasi akakk aku coba hehe!

    BalasHapus
  3. Ku masih penting dg eye cream kak, secara dark circle bawah mataku sudah parah banget. Dan bener, harga eye cream tergolong mahal tapi yaa gimana.

    Someday ku mu chit chat lah soal eye cream unk case gue ini kak. Hehe...

    BalasHapus
  4. Nah, gue juga gini nih antara pake atao enggak ya, karena ingredientsnya sih sama aja dengan moisturizer. tapi bbrp tmn pake lacoco enak untuk pemula di dunia per-eyecream-an

    BalasHapus
  5. Lacoco terngiang-ngiang terus karema reviewnya pada bagus-bagus. Pen coba juga ahh..

    BalasHapus