Review Westcare Skincare - Produk Lokal Dengan Kombinasi Bahan Terunik

by - Desember 01, 2020





Tahun 2020 ini rasanya menjadi tahun dimana saya ‘melek’ akan banyak produk- produk kecantikan lokal dan salah satunya adalah Westcare. Serius, aslinya saya mengira ini adalah merek Korea lagi mengingat aesthetic dari local brand yang satu ini berbeda. Dengan packaging dan pemilihan warna yang kalem dan minimalis, ternyata Westcare mempunyai ideologi mereka sendiri.


Seperti yang saya kutip dari laman web resmi mereka :


Westcare adalah kombinasi dari kata West dan Care. Kata "Barat" berarti bahan mentah yang digunakan. Karena hampir semua bahan yang digunakan dalam rangkaian perawatan kulit kami diimpor dari negara barat, yaitu Eropa. Kata "Care" berarti kami peduli terhadap berbagai permasalahan kulit Indonesia dan berusaha menghadirkan solusinya. Kami berkomitmen untuk membuat produk berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. Oleh karena itu kami melakukan uji coba panjang untuk mengembangkan produk Westcare agar aman dan efektif untuk kulit. Dengan menggunakan air kualitas tinggi kelas farmasi untuk membuat produk yang lebih tinggi dari standar yang ditetapkan BPOM (peraturan keamanan pangan dan kosmetika Indonesia), karena standar untuk perusahaan kosmetika hanyalah air kelas kosmetik bukan air kelas farmasi yang kami gunakan. Hal ini membuat produk Westcare berkualitas tinggi.


Selain uga berkomitmen untuk selalu menggunakan bahan baku premium, kami yakin bahan baku premium yang didukung dengan fasilitas produksi yang memadai, serta tenaga kerja yang profesional akan menghasilkan produk Indonesia berstandar internasional. Terakhir, produk kami Halal, bebas pewangi. Bebas Kekejaman, Bebas Paraben dan juga vegan sehingga aman untuk diaplikasikan di semua jenis kulit, Kami membuat produk yang bisa dibeli semua orang dengan harga lokal dengan kualitas internasional dan kami ingin masyarakat Indonesia bangga dengan merek lokal mereka sendiri.



Wow!


Saya jadi belajar hal yang baru dari Westcare, yakni adanya penggunaan air dalam membuat dan meracik sebuah skincare. Tidak pernah terpikirkan sama sekali bahwa air pun ada jenis atau tipenya tersendiri dalam membuat skincare. Meski brand ini adalah brand lokal yang sangat baru dan mulai dipasarkan pada Mei 2020 kemarin, Westcare tidak tanggung- tanggung mengeluarkan 7 varian produk yang menggunakan air sebagai kandungan paling besar dalam tiap produk mereka. Oleh karenanya, Westcare menggunakan air tipe pharma grade yang kualitasnya lebih tinggi dibanding air jenis cosmetic grade. 


Tiap produk mengandung lebih banyak air yakni 80% yang sebenarnya nih, menjadi jenis ingredient dari skincare idaman saya. Rasanya saya sudah berapa kali mengeluh akan panas dan lembabnya cuaca di kota saya yang membuat saya harus mencari skincare dengan water based. Plus, harus saya highlight disini, satu lagi poin penting dalam skincare idaman saya adalah : TIDAK BERPEWANGI.  Hence , dengan keunggulan dan main ingredients-nya yang canggih dan thoughtfull ini membuat Westcare aman dipakai pada semua jenis kulit termasuk jenis kulit sensitif sekalipun.


Walau masih ada suatu scent yang saya hidu dari Cloud Creme, tapi itu bukanlah jenis pewangi yang kuat seperti wewangian bunga, vanilla atau bahkan wangi kimiawi. Cloud Creme hanya mempunyai wangi herbal (love it) yang tidak menyengat dan membuat sinus saya kumat (hattcchiii!). Kalau pembaca juga mempunyai kriteria seperti saya (ahahaha) , berikut review hasil pemakaian Westcare dibawah ini.



Review Westcare  All In One Brightening Face Wash





Tidak bosan untuk selalu mengulang, skincare item yang paling saya sukai dan cintai sejak pertama kali mengenal skincare (duh, cupu banget saat itu) adalah FACE WASH. Item yang satu ini adalah ‘garda terdepan’ dalam perawatan kulit karena ini adalah pembersih kulit dan menyiapkannya untuk step selanjutnya.  Diperkaya dengan kandungan Marula Oil , ekstrak Aloe Vera,  ekstrak Kakadu Plum yang mengandung Vitamin C tingkat tinggi yang berfungsi dan memberi manfaat mencerahkan wajah. Ini penting banget mengingat kulit saya mudah sekali kusam meski rasanya kok, ya, sudah ditutupi masker.


Sebagai skincare item ter-favorite sejak dulu kala, berikut hal- hal yang bisa saya bagikan mengenai Westcare All In One Brightening Face Wash :


  • Aman dipakai saat kulit saya meradang kemarin alias dehidrasi (biasanya kulit saya akan muncul dry patches).
  • Tidak menimbulkan efek kering ketarik bahkan saat saya memakainya sebagai 3rd cleanser setelah micellar - cleansing oil - Westcare All In One Brightening Face Wash (aman sis, padahal kulit saya bukan main, rewel dan menyebalkannya).
  • Tidak terlalu berbusa (YES!) yang mana ini adalah poin plus lagi yang saya suka dari sebuah pembersih wajah.
  • Hanya saja, nih, kok nanggung sekali West, isinya cuma 85 ml, kenapa tidak 100 ml sekalian, ya? Please consider untuk buat travel size (tahun depan kita travelling yes) dan big size biar saya puas memakainya.









Adapun ingredient list dari Westcare All In One Brightening Face Wash :

Water, Sodium Cocoyl Isethionate, Glycerin, Cocamidopropyl Hydroxysultaine, Cocamidopropyl Betaine, Stearic Acid, Butylene Glycol, Lauric Acid, Sclerocarya Birrea (Marula) Seed Oil, Sodium Isethionate, Polyacrylate Crosspolymer-6, Sodium Chloride, Sodium Chloride , Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, PEG-100 Stearate, Phenoxyethanol, Myristic Acid, Ethylhexylglycerin, Leuconoctoc / Radish Root Ferment Filtrate, Sodium Lactate, Sodium PCA, Palmitic Acid, Xanthan Gum, Chlrophenesin, Capric Acid, Acetic Acid, Acetic Acid EDTA, Terminalia Ferdinandiana (Kakadu plum) Fruit Extract, Hydrolyzed Royal Jelly Protein, Fructose, Glycine, Inositol, Lactic Acid, Niacinamide, Urea, Decyl Alcohol, Sodium Benzoate, Glucose.




Review Westcare Glowing  Moist Cloud Creme 







Sebelumnya saya harus menghela nafas, fiiuuhh. Okay, lanjut. Jadi, saya sudah menghindari moisturizer versi krim karena kota ini sangat panas dan tipe cream akan membuat kulit saya menjadi terasa berat bahkan membuatnya kusam di sore hari (bercampur sunscreen dan bedak). Jadi saya agak skeptik pada moisturizer ini meski akhirnya berakhir menjadi suka. 

Diperkaya dengan Marula Oil dan Vitamin B5 yang berfungsi melembabkan dan membuat kulit kenyal, perpaduan High Broth Extract dari Vitamin C, Vitamin B3, Polypeptide dan Ekstrak Algae efektif membawa efek kulit bersih cerah. Ditambah lagi, teknologi Airless Pump Pot yang dapat mencegah produk terkontaminasi 

No kidding. Westcare Glowing  Moist Cloud Creme ini memang tipe krim yang biasa kita lihat, tapi ternyata tidak berat. Walau memang, takes time untuk dapat meresap dan mengering sempurna di kulit saya, tapi creme ini seriously nyaman dan tidak masuk ke dalam rongga visible pores saya. Tambahan lagi :


  • Ada scent khusus dalam  Westcare Glowing  Moist Cloud Creme ini, seperti wangi herbal namun soothing buat saya (LOVE IT).
  • Teksturnya yang tidak terlalu padat tapi pas memberi rasa lembab tidak basah atau greasy.
  • Pemakaian rutin sejauh ini membantu kulit saya terlihat plum terutama bagian pipi hingga rahang yang terasa mulus.
  • Kandungan Kakudu yang ternyata lebih tinggi 100x dari Vitamin C, sepertinya cocok untuk jenis kulit saya yang rewel ini karena bagian- bagian uneven skin tone saya mulai terlihat lebih cerah dan bersih.
  • Sayangnya nih, packaging pump pot tidak terlalu bekerja karena plastik kecil penutup awal pump susah dikeluarkan hingga menyumbat pump. Help! Mungkin Westcare bisa mengeluarkan packaging dalam size dan bentuk tube agar lebih praktis (plus bisa dibawa travelling).









Adapun ingredient list dari Westcare Glowing  Moist Cloud Creme :

Water, Glycerin, Coco-Caprylate/ Caprate,  Niacinamide, Propanediol, Pentylene Glycol, Bis-Ethylhexyloxyphenol Methoxyphenyl Triazine, C12-15 Alkyl Benzoate, Octocrylene, Cyclopentasiloxane,  Saccharide Isomerate, Arachidyl Alcohol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Isononyl Isononanoate, Panthenol, PEG-100 Stearate, Sclerocarya Birrea (Marula) Seed Oil, Titanium Dioxide, Behenyl Alcohol, Phenoxyethanol, Nylon-12, Polyacrylate Crosspolymer-6, Arachidyl Glucoside, PEG-10 Dimethicone, Ethylhexylglcerin, Madecasosside, Glycine Soja (Soybean) Oil, Chlrophenesin, Aluminum Hydroxide, Hydrogen Dimethicone, Disodium EDTA, Terminalia Ferdinandiana (Kakadu plum) Fruit extract, Citric acid, Hydrolyzed royal jelly protein, Sodium citrate, Zirconium Dioxide, Xanthan Gum, Caprylyl Glycol, Tocopherol, Glyceryl Caprylate, Lactic Acid/ Glycolic Acid Copolymer, Phenylpropanol, Chlorella Vulgaris Extract, Polyvinyl Alcohol, Palmitoyl SH-Octapeptide-24 Amide,  Heptapeptide-15 Palmitate, Palmitoyl SH- Tripeptide-5 Norisoleucyl SH-Nanopeptide-1.




Tips dan Cara Penggunaan Westcare All In One Brightening Face Wash dan Westcare Glowing  Moist Cloud Creme







Pada dasarnya cara pemakaian skin care adalah hampir sama hanya saja saya mempunyai trik, tips dan cara pemakaian sendiri. Al maklum, sekali lagi, kota ini sangat panas, humidity tinggi sehingga saya harus cari trik pemakaian skin care yang sesuai agar kulit saya tidak terbebani dan lelah dikemudian hari.


Westcare All In One Brightening Face Wash :



  • Saya hanya menggunakan ‘secuil’ saja dari face wash ini (hemat, sis) dan melarutkannya dengan air.
  • Selain saya  juga melakukan pemijatan ringan sebagai relaksasi sewaktu membersihkan wajah agar ekstrak Kakudu face wash ini lebih terasa mengangkat sisa kotoran yang belum terangkat sepenuhnya.
  • Cuci bersih wajah dan biarkan kering dengan alami


Westcare Glowing  Moist Cloud Creme :


  • Berhubung muka saya kecil, jadi saya selalu memakai creme sesuai takaran saya.
  • Sebaiknya aplikasikan cream per tempat wajah.
  • Baurkan creme dengan rata dan tunggu hingga menyerap sempurna sebelum dilanjutkan dengan sunscreen dan make up.



Packaging Westcare Skincare





Siapa saja pasti suka melihat packaging skin care yang aesthetic dan kekinian, saya juga suka. Westcare datang dengan konsep yang tidak berisik, minimalist dan clean yang membuatnya menarik. But I’m not a fan of bulky packaging. Uhuhu selain itu kotak tambahan untuk face wash rasanya juga tidak perlu karena botol tube-nya sendiri suah kece dan ada seal-nya. Manfaat bahan- bahan produknya sudah sangat kece, please tone down unnecessary boxes-nya, ya (wihihihi). Jangan lupa travel size juga, ya (saya kalau sudah suka sama suatu produk, pasti rewel begini karena mau ukuran ini itu buat dibawa travelling nanti).



Harga dan Beli Westcare Skincare


Zaman mudah sekarang ini sis, produk Westcare bisa didapatkan melalui e-commerce resmi mereka di Shopee Westcare dan juga laman web resmi Westcare mereka untuk mengetahui produk lebih banyak lagi. Sedangkan harganya adalah :


  • Westcare All In One Brightening Face Wash - Rp 90.000 - 85 ml
  • Westcare Glowing  Moist Cloud Creme - Rp 270.000 - 30 ml


Mungkin harga ini bit pricey for some, tapi setahu saya Westcare juga ada diskon (bisa stok banyak, nih, mau coba satu set juga) yang bisa di check dari laman e-commerce mereka dan laman social media Westcare Faceboook dan Westcare Instagram.



You May Also Like

18 comments

  1. Ini menarik bangett, aku pengen coba moisturizernya deeh

    BalasHapus
    Balasan
    1. moisturizer nya enak, ga neko neko dan ga berat buat kulitku yg mudah sumuk

      Hapus
  2. Produk lokal emang semakin terdepan skrg ya kak... unik unik..

    BalasHapus
    Balasan
    1. sangat ji, kudu coba semuanya, sekalian mendukung ekonomi lokal kita kan yee

      Hapus
  3. Lah ku kira ini produk luar loh kak....ih penasaran donk mau coba n review sendiri..

    BalasHapus
  4. Wahhh Makin berinovasi Aja skincare Masa kini. Penasaran facewash nya

    BalasHapus
  5. Baru ngeh. Product local. Bagus beud

    BalasHapus
  6. semakin glowing dengan skincare berbahan alami dan lokal ya :D pantes agak gimana gitu. Btw reviewnya komplit ya kak kwkwkw, bisa jadi bahan rujukan buat adikku

    BalasHapus
  7. Kemasan nya cantik dan emang udah standard internasional ya! Aku kira ini merk luar, ternyata asli Indonesia. Bangga deh!

    BalasHapus
  8. Produk lokal jika terus konsisten, berinovasi dan melayani dgn sepenuh hati tentu akan dicintai oleh pelanggannya di Tanah Air. Dengan begini tentu bangsa ini semakin maju. So, ayo gunakan produk lokal. Dan rekomendasi kepada teman-teman

    BalasHapus
  9. Keren banget, biasanya orang orang kenalnya produk skincare itu dari Korea. Padahal banyak juga ternyata produk skincare lokal yang kualitasnya bisa diadu seperti Westcare ini.

    BalasHapus
  10. Aku jd penasaran sama moisturizernya.pengen cobq cari ah, apalagi 12.12 kali dpt diskon wkwkwk

    BalasHapus
  11. Akhirnya ada satu lagi produk Lokal yang memiliki kualitas global. Kemasan Juga gak kalah saing. Good Dahhhh pokoknya . . .

    BalasHapus
  12. Bagus juga sih untuk hadiah atau kado gitu, gak bakal bingung lagi lah kalau mau ngasih hadiah ke temen-temen. Produk lokal memang memahami kebutuhan rakyat 😄

    BalasHapus
  13. Penasaran sama cloud cremenya deh, keren banger local product elegant gini

    BalasHapus
  14. Tampilannya tjakep dan glamour alias mewah gitu, ya. Ngga kalah sama tampilan product luar gitu.

    BalasHapus
  15. Susah banget nyari cream yang ga buat whitecrash BTW, pengen coba nih kira-kira untuk kulit sensitif aman ga ya:(

    BalasHapus
  16. mau komen di skincare nih bingung juga tapi review dari kak nan menarik sih wkwkkw. ntap kak nan lanjutkan

    BalasHapus